Post Page Advertisement [Top]

Sertu Agus HS Monitoring Halal Bihalal Warga Bambu Apus 

Sertu Agus HS saat halal bihalal dengan warga Bambu Apus, Sabtu 13/05/23

kodim0606kotabogor.com - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Cilendek Timur, melaksanakan monitoring kegiatan halal bihalal warga Perum Bambu Apus.

Kegiatan halal bihalal tersebut bertempat di Perum Bambu Apus RW. 12 Kelurahan Cilendek Timur Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor, pada hari Sabtu tanggal 13 Mei 2023 pukul 09.00 Wib.

Halal bihalal mengambil tema "Silaturahmi Membawa Berkah" dengan pemberi Tausiah oleh Ustadz Syarif Hidayat. LC, semua warga Perum Bambu Apus turut hadir dalam halal bihalal tersebut dengan penuh kebersamaan. Kita semua saling maaf memaafkan setelah libur hari raya Idul Fitri, ucap Sertu Agus HS.  
Hadir dalam kegiatan halal bihalal tersebut antara lain, Lurah Cilendek Timur, Babinsa Kelurahan Cilendek Timur, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Ketua RW. 12 dan warga masyarakat.

Alhamdulilah rangkaian kegiatan halal bihalal berjalan dengan tertib dan lancar, mohon maaf lahir batin kami ucapkan untuk semua warga Kelurahan Cilendek Timur, tutup Sertu Agus HS. (Hans 74). 


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]