Kopka Didi Adi Dampingi Tim Konsultan Provinsi Jawa Barat Dalam Rangka Peninjauan Lahan Pangan Di Ranggamekar

Kopka Didi Adi saat foto bersama, Jumat 16/06/23.
kodim0606kotabogor.com - Kopral Kepala Didi Adi Babinsa Kelurahan Ranggamekar, mendampingi Tim Konsultan Provinsi Jawa Barat dalam rangka melaksanakan kegiatan peninjauan lahan pangan di Kelurahan Rangga Mekar.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jumat tanggal 16 Juni 2023 pukul 09.00 Wib, berlokasi di RT. 02 RW. 10 dan RT. 01 RW. 12 Kelurahan Ranggamekar Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor.

Adapun kegiatan peninjauan lahan tersebut, adalah salah satu rencana dari Pangdam III/Siliwangi Mayjen Kunto Arief Wibowo dalam mendukung program pemerintah dari sektor ketahanan pangan.
Lahan dengan luas sekitar 1 Hektar tersebut, rencananya akan di tanami tanaman perkebunan seperti Jagung, ucap Kopka Didi Adi.

Adapun alasan dari pemilihan tanaman jagung tersebut dikarenakan jagung dapat ditanam pada lahan tadah hujan pada musim tanam serta harganya yang stabil dapat memberi keuntungan besar bagi para petani. tambah Kopka Didi Adi.
Semoga rencana penanaman jagung di wilayah tersebut dapat terlaksana dengan baik, Karena TNI peduli terhadap percepatan pemulihan ekonomi, tutup Kopka Didi Adi. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar