Post Page Advertisement [Top]

Peltu Tamjid Laksanakan Pembinaan Terhadap Security RS. Marzuki Mahdi

Peltu Tamjid saat laksanakan pembinaan, Minggu 18/06/23

kodim0606kotabogor.com - Peltu Tamjid Babinsa Kelurahan Menteng, Melaksanakan kegiatan pembinaan terhadap anggota Security Rumah Sakit Marzuki Mahdi.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 18 Juni 2023 pukul 10.00 Wib, bertempat di halaman Pos Security RSJ. Marzuki Mahdi Kelurahan Menteng Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor.

Adapun kegiatan tersebut adalah salah satu upaya Babinsa selaku aparat kewilayahan dalam menjaga serta mencegah terjadinya tindakan yang mengganggu Kondusifitas wilayah Kota Bogor, khususnya di wilayah RSJ. Marzuki Mahdi.

Dalam kegiatan tersebut Babinsa Kelurahan Menteng menekankan kepada para security agar selalu waspada dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya, serta selalu melakukan patroli malam, hal ini sebagai antisipasi dari tindakan pencurian atau pun pelarian dari pasien ODGJ yang berada di RSJ. Marzuki Mahdi tersebut.
Ia pun menambahkan, bahwa sebagai security harus mengerti dan menjalankan prosedur temu cepat lapor cepat, karna salah satu faktor yang mencegah terjadinya tindak kejahatan adalah saling berkoordinasi yang baik antar aparat keamanan.

Tingkatkan Kewaspadaan, Jalankan tugas dan tanggung jawab dengan semangat, demi Kondusifitas Kota Bogor, tutup Peltu Tamjid. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]