Post Page Advertisement [Top]

Serda Daud Terima Aduan Warga Tentang Gangguan Kamtibmas

Serda Daud saat Komsos tentang penanganan gangguan Kamtibmas, Selasa 20/06/23.


kodim0606kotabogor.com - Serda Daud Sutrisno Babinsa Kelurahan Pakuan mediasi permasalahan warga Pakuan, kegiatan tersebut bertempat di Kantor Kelurahan jalan Perumahan Pakuan RT. 04 RW. 03 Keluarahan Pakuan Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor, pada hari Selasa tanggal 20 Juni 2023 pukul 08.30 Wib.

Kegiatan mediasi ini dilaksanakan terkait adanya laporan dari warga tentang permasalahan pertikaian antar tetangga yang berpotensi gangguan Kamtibmas, para warga ingin agar aparat dapat menjadi penengah dalam permasalahan tersebut, ucap Serda Daud.

Ia menambahkan, kami selaku aparat keamanan di wilayah ini akan berusaha untuk melerai, membimbing dan mendamaikan warga tersebut, kami mediasi agar dapat diselesaikan secara kekeluargaan.
Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain, Lurah Pakuan, Babinsa Kelurahan Pakuan, Kasi Ekbang Kelurahan Pakuan dan Warga Perumahan Pakuan.

Kegiatan selesai dalam keadaan lancar dan tertib, semoga permasalahan tersebut menemukan jalan keluar yang baik tutup Serda Daud. (Gun4-1). 


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]