Post Page Advertisement [Top]

Serka Saman Mega Jaya Monitoring Lomba Gagah Bencana Di Kelurahan Kencana

Serka Saman saat foto bersama dengan kader Gagah Bencana, Kamis 01/06/23.

kodim0606kotabogor.com - Babinsa Kelurahan Kencana Serka Saman Mega Jaya, melaksanakan monitoring kegiatan perlombaan Gerakan Keluarga Sehat Tanggap dan Tangguh Bencana (Gagah Bencana) di Kelurahan Kencana.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis tanggal 01 Juni 2023 pukul 10.00 Wib, bertempat di Kantor Kelurahan Kencana RT. 02 RW. 07 Kelurahan Kencana Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor.

Gagah Bencana itu sendiri merupakan gerakan PKK dari tingkat pusat hingga desa/kelurahan untuk membentuk individu keluarga dan masyarakat agar mampu menolong diri sendiri dan berperan aktif dalam mewujudkan kesehatan, kelestarian lingkungan hidup, dan perencanaan sehat, dari aspek fisik manusia maupun lingkungannya serta tanggap dan tangguh terhadap berbagai bentuk bencana.

Adapun hasil dari perlombaan tersebut menyatakan bahwa Kelurahan Kencana menjadi Juara pertama dalam perlombaan Gagah Bencana yang di adakan oleh Pemkot Kota Bogor, yang selanjutnya akan mewakili Kota Bogor untuk melaksanakan kegiatan lomab tingkat Provinsi.
Puji syukur di ucapkan oleh seluruh PKK dan Staf Kelurahan Kencana yang menjadi peserta perlombaan tersebut, mereka sangat senang serta akan berbuat yang terbaik agar Kota Bogor bisa menjadi Juara di tingkat Provinsi nanti, ucap Serka Saman.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Camat Tanah Sareal, Lurah Kencana, Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Kencana, Tim PKK Kota Bogor, PKK Kecamatan Tanah Sareal, PKK Kelurahan Kencana, Kepala Puskesmas Kayumanis, Ketua RW dan Ketua RT Kelurahan Kencana.

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, Doa terbaik agar Kota Bogor menjadi Juara, tutup Serka Saman. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]