Post Page Advertisement [Top]

Dandim 0606/Kota Bogor Silaturahmi Ke Pondok Pesantren Al Falak Pagentongan Bogor Barat

Dandim saat silaturahmi dengan pimpinan Pondok Pesantren Al Falak, Senin 24/07/23.

kodim0606kotabogor.com - Dandim 0606/Kota Bogor Kolonel Inf Fikri Ferdian, S.Sos., M.M., melaksanakan kegiatan kunjungan ke Pondok Pesantren Al Falak Pagentongan yang beralamat di RT. 01 RW. 06 Kelurahan Loji Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor, Senin (24/07/2023).

Kunjungan orang nomor satu di Kodim 0606/Kota Bogor ini diterima langsung oleh Pimpinan Ponpes Al Falak KH. TB. Syekh Hakim Agus Fauzan selaku pengurus Pondok Pesantren Al Falak.

Dalam kesempatan tersebut, Dandim 0606/Kota Bogor didampingi oleh Pasi Intel Kodim 0606/Kota Bogor, Danramil 06-04/Bogor Barat, Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Loji.

Adapun tujuan kegiatan ini dalam rangka memperkenalkan diri sebagai Dandim 0606/Kota Bogor, serta untuk menjalin dan mempererat tali silaturahmi,” ujar Dandim 0606/Kota Bogor.
Selain Silaturahmi dalam kegiatan kunjungan tersebut juga Kolonel Inf Fikri Ferdian, S.Sos. M.M. selaku Dandim 0606/Kota Bogor melaksanakan ziarah ke Makam Mama KH. TB. Mama Falak Bin Abbas selaku pendiri Pondok Pesantren Al Falak.

Lebih dari itu, tidak lupa Kolonel Inf Fikri Ferdian, S.Sos. M.M., mengajak seluruh elemen masyarakat Kota Bogor untuk saling bahu membahu dalam menciptakan keamanan dan ketertiban wilayah Kota Bogor,” pungkasnya.

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]