Peltu Tamjid Monitoring Kegiatan Kawin Massal Se-Kota Bogor

Peltu Tamjid saat monitoring kegiatan, Rabu 26/07/23.
kodim0606kotabogor.com - Peltu Tamjid Babinsa Kelurahan Menteng, melaksanakan monitoring kegiatan KPPAS Mantu 2 dalam rangka penyelenggaraan Kawin massal se-Kota Bogor.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 26 Juli 2023 pukul 09.00 Wib, bertempat di Graha Braja Mustika Hotel Jln. Dr. Semeru Kelurahan Menteng Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor.

Dalam kegiatan tersebut sebanyak 44 pasang calon pengantin kawin massal, Kegiatan ini digelar dalam rangka memberi kepastian hukum kepada masyarakat, ucap Peltu Tamjid.
Nantinya pada peserta akan mendapatkan buku nikah yang sah dari negara, hal ini juga adalah salah satu cara dalam rangka memberikan perlindungan terhadap anak, istri dan hal waris, tambah Peltu Tamjid.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut antara lain Sekda Kota Bogor, Para Camat Se- Kota Bogor, Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Menteng serta para Keluarga peserta kawin massal.
Kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar, ucapan selamat kepada para pasangan, semoga menjadi pasangan yang sakinah, mawaddah serta warohmah, tutup Peltu Tamjid. (Gun4-1).
Editor : Hans Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar