Post Page Advertisement [Top]

Dandim 0606/Kota Bogor Hadiri Launching Buku GOLOK Antara Pesona Dan Legenda Di Auditorium Perpustakaan Dan Galeri Kota Bogor

Dandim 0606/Kota Bogor saat menerima golok, Senin 21/08/23.

kodim0606kotabogor.com - Kolonel Inf Fikri Ferdian,S.Sos. M.M. selaku Komandan Kodim 0606/Kota Bogor, menghadiri kegiatan Launching Buku GOLOK Antara Pesona Dan Legenda di Auditorium Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor.

Launching Buku tersebut diselenggarakan pada hari Senin tanggal 21 Agustus 2023 pukul 14.00 Wib, bertempat di ruang Auditorium Perpustakaan dan Galeri Kota Bogor yang beralamat di Jln. Kapten Muslihat No. 21 Kelurahan Pabaton Kecamatan Bogor Tengah Kota Bogor.
Adapun kegiatan yang digagas oleh Penulis Buku Golok Antara Pesona dan Legenda Gatut Susanta itu, menghadirkan berbagai macam golok yang usianya sudah ratusan tahun.

Menurut Dandim 0606/Kota Bogor yang di konfirmasi secara terpisah, “Di Indonesia sebenarnya belum ada buku yang membahas khusus golok, tentunya ini sangat unik serta dapat menambah pengetahuan serta wawasan kita untuk lebih mengenal tentang golok,” Kata Dandim.
Beliau pun sangat mengapresiasi kegiatan tersebut, karena dari segi positif kegiatan tersebut dapat mengumpulkan para pegiat seni dan pelestari golok yang ada di Kota Bogor dan sekitarnya untuk mempererat tali silaturahmi, serta sebagai salah satu ajang memperkenalakan seni dan budaya Sunda ke masyarakat umum.

Rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, semoga dengan launchingnya buku tentang golok tersebut, masyarakat dapat lebih mengenal kebudayaan Indonesia. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]