Peringati HUT Korem 061/SK, Dandim 0606/Kota Bogor Laksanakan Ziarah Rombongan Di TMP Dreded
Ziarah rombongan saat foto bersama, Rabu 30/08/23.
kodim0606kotabogor.com - Dalam rangka memperingati HUT Ke - 74 Korem 061/SK Tahun 2023, Kodim 0606/Kota Bogor melaksanakan ziarah rombongan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Dreded, Rabu (30/08/2023).
Ziarah diawali dengan Upacara yang dipimpin Komandan Korem 061/SK Brigjen TNI Anan Nurakhman, S.I.P yang di ikuti sekitar 250 personel peserta upacara, dengan susunan rangkaian ziarah diawali dengan penghormatan kepada arwah para Pahlawan serta mengheningkan cipta, kemudian diakhiri dengan peletakan karangan bunga serta dilanjutkan dengan tabur bunga.
Dalam keterangan tertulisnya, Dandim 0606/Kota Bogor Kolonel Inf Fikri Ferdian, S.Sos. M.M., menerangkan bahwa acara ziarah tersebut dilaksanakan sebagai bentuk penghargaan dan rasa terima kasih atas jasa pengorbanan para pendahulu.
“Karena apa yang ada dan dinikmati saat ini adalah berkat perjuangan para pahlawan yang rela mengorbankan jiwa dan raganya demi kemerdekaan Bangsa ini, kegiatan ini pun menjadi salah satu momen guna menumbuhkan rasa Nasionalisme kepada Bangsa dan Negara Indonesia,” terang Dandim 0606/Kota Bogor.
Ziarah di TMP Dreded merupakan rangkaian HUT Ke -74 Korem 061/SK yang sebelumnya juga berbagai kegiatan digelar seperti Lomba Inovasi, Surya Kencana Idol, dan akan dilanjutkan dengn kegiatan lainnya seperti Acara Syukuran dan Baksos penyerahan Kursi Roda, Pameran UMKM dan Donor Darah yang digelar oleh Kodim 0606/Kota Bogor (Selaku Panitia Pelaksana), Panggung Hiburan Rakyat, Turnamen Golf, Kejuaraan Tenis Meja, Trail Run, Operasi Bibir Sumbing serta ditutup dengan Operasi Katarak dan Khitan Massal.
Rangkaian Ziarah rombongan tersebut dihadiri oleh Kasrem 061/SK, Dandim 0606/Kota Bogor Fikri Ferdian, S.Sos. M.M., Dandim 0607/Sukabumi Kota, Dandim 0621/Kab. Bogor, Dandenpom III/1 Slw, Dandenkesyah 03.04.01 Bogor, Kasdim 0606/Kota Bogor, Kaajenrem 061/SK, Dandenhubrem 061/SK, Kapenrem 061/SK, Danyonif 315/Grd, Para Kasi Korem 061/SK, Para Pamen Jajaran Korem 061/SK, Para pama Jajaran Korem 061/SK, Para pasi Kodim 0606/KB, Para Danramil Jajaran Kodim 0606/KB. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar