Serma Ahmad Nuh Rowi Laksanakan Komsos Dengan Perangkat Kelurahan Bahas Akses Jalan Di Lingkungan Warga

Babinsa saat kegiatan Komsos, Rabu 30/08/23.
kodim0606kotabogor.com - Serma Ahmad Nuh Rowi Babinsa Kelurahan Curug Mekar, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan perangkat Kelurahan membahas terkait akses jalan selama musim penghujan di lingkungan warga.
Kegiatan Komsos tersebut dilaksanakan pada hari Rabu tanggal 30 Agustus 2023 pukul 11.00 Wib, bertempat di Gang Waliwis Kampung Curug RT. 04 RW. 06 Kelurahan Curug Mekar Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor.

Adapun dalam Komsos tersebut Babinsa menerima keluhan warga terkait adanya akses jalan umum yang tergenang air dan licin paska hujan, bersama perangkat kelurahan kami membahas terkait cara memperbaiki akses jalanan tersebut agar tidak menimbulkan korban, terutama saat musim penghujan, ucap Babinsa.
Kegiatan tersebut dihadiri oleh Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan Curug Mekar, Kasi Ekbang Kelurahan Curug Mekar serta Ketua RT dan Ketua RW Setempat, tutup Babinsa. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar