Post Page Advertisement [Top]

Babinsa Koramil 06-04/Bogor Barat Monitoring Kegiatan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW Di Beberapa Wilayah Binaan

Kegiatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah, Kamis 28/09/23.

kodim0606kotabogor.com - Babinsa Koramil 06-04/Bogor Barat melaksanakan monitoring serta menghadiri undangan dari panitia penyelenggaraan hari besar agama dalam rangka memperingati Maulid Nabi besar Muhammad SAW 1445 Hijriah tahun 2023 di beberapa wilayah binaan pada hari Kamis (28/09/2023).

Adapun wilayah Kecamatan Bogor Barat yang memperingati Maulid Nabi antara lain di wilayah Kelurahan Bubulak yang di monitoring oleh Serda Desben Manullang selaku Babinsa Kelurahan Bubulak bertempat di Masjid Jami An-Nur yang berlokasi di Kampung Bubulak RT. 03 RW. 08 Kelurahan Bubulak.
Selain Kelurahan Bubulak, kegiatan Maulid Nabi juga dilaksanakan diwilayah Sindang Barang Loji yang dimonitoring oleh Koptu Suryanto yang dilaksanakan di Masjid Al Falaq Pagentongan wilayah RW. 06 Kelurahan Sindang Barang Loji.

Menurut keterangan Babinsa, kegiatan Maulid Nabi besar Muhammad SAW yang dilaksanakan diwilayah binaannya tersebut, mengusung tema "Merekatkan Ukhuah Islamiah dan Menteladani Ahklak Rosulullah". Dengan tema tersebut dimaksudkan agar umat muslim yang menghadiri kegitan tersebut dapat menerapkan sifat - sifat terpuji Nabi Muhammad SAW di dalam kehidupannya sehari - hari, agar kehidupan kita dapat lebih baik dan damai, ucap salah satu Babinsa dari Koramil 06-04/Bogor Barat.
Peringatan Maulid Nabi besar Muhammad SAW digelar secara hikmat dengan ditambah kegiatan pembacaan ayat suci Al Qur'an, Pawai Dongdang serta ceramah dari tokoh agama Islam setempat, kegiatan tersebut dapat berjalan dengan aman dan tertib. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]