Serda Dedi Jumaedi Monitoring Kegiatan Pameran Alutsista Di Makorem 061/SK

kodim0606kotabogor.com - Serda Dedi Jumaedi Babinsa Kelurahan Ciwaringin, melaksanakan monitoring kegiatan pameran Alutsista di Makorem 061/SK.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Jum'at tanggal 01 September 2023 pukul 16.00 Wib, bertempat di Lapangan Upacara Makorem 061/SK RT. 03 RW. 03 Kelurangan Ciwaringin Kecamatan Bogor Tengah Kota Bogor.
Adapun kegiatan tersebut sengaja diadakan oleh Korem 061/SK dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Korem 061/SK ke - 74 tahun 2023, antusias pengunjung yang notabennya berasal dari para pelajar sangat baik, para pelajar mulai dari siswa SD sampai dengan SMA berbondong - bondong menghadiri pameran tersebut, ucap Babinsa.

Kurang lebih sekitar 100 orang siswa dan siswi mengunjungi pameran tersebut, pameran yang menyajikan sebagian kecil alat utama sistem senjata (Alutsista) yang berasal dari Yonif 315/GRD dan Yon 14 Kopassus, tambah Babinsa.
Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, Dirgahayu Korem 061/Surya Kancana ke - 74, sukses dan selalu di cintai oleh rakyat, tutup Babinsa. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar