Post Page Advertisement [Top]

Serda Miftahudin Hadiri Kegiatan Pembukaan Pertinas Saka Bhakti Husada Di Kelurahan Situ Gede

Kegiatan Pertinas Saka Bhakti Husada, Selasa 19/09/23.

kodim0606kotabogor.com - Serda Miftahudin Babinsa Kelurahan Situ Gede, menghadiri kegiatan pembukaan Perkemahan Bhakti Nasional (Pertinas) Satuan Karya Bhakti Husada yang diselenggarakan di Kelurahan Situ Gede.

Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Selasa tanggal 19 September 2023 pukul 09.00 Wib, bertempat di Kelurahan Situ Gede Kecamatan Bogor Barat Kota Bogor.

Pertinas Saka Bakti Husada (SBH) itu sendiri merupakan pertemuan Pramuka Penegak dan Pramuka Pandega SBH dari seluruh Indonesia untk melaksanakan kegiatan bakti masyarakat yang rekreatif dan inovatif terutama pada program kesehatan.
Menurut keterangan Babinsa, kegiatan yang diikuti sekitar 80 orang dari berbagai Provinsi tersebut, mengagendakan kegiatan Bhaksos yang nantinya akan belangsung seama 3 hari yaitu mulai dari tanggal 19 sampai dengan 21 September 2023 di wilayah Kelurahan Situ Gede.

Kegiatan yang dihadiri oleh Lurah Situ Gede, Babinsa Kelurahan Situ Gede, perwakilan Kecamatan Bogor Barat, Ketua Kompepar, Ketua LPM, Kasipem serta Kasi Ekbang Kelurahan Situ Gede berjalan dengan aman dan lancar, tutup Serda Miftahudin. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]