Serda Tonton Hartono Bersama Muspikel Laksanakan Penanaman Pohon Tangkal Polusi Udara

Penanaman pohon di taman parkir GOR Bogor Selatan, Kamis 14/09/23.
kodim0606kotabogor.com - Serda Tonton Hartono Babinsa Kelurahan Kertamaya bersama Bhabinkamtibmas serta Lurah Kertamaya, melaksanakan penanaman pohon di wilayah Kelurahan Kertamaya untuk mengurangi polusi udara.
Kegiatan tersebut bertempat di Taman Parkir GOR Bogor Selatan Jln. Marga Bhakti RT. 03 RW. 01 Kelurahan Kertamaya Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor, pada hari Kamis tanggal 14 September 2023 pukul 10.30 Wib.
Pohon sangat bermanfaat bagi kehidupan kita, karena pohon dapat membantu membersihkan udara yang terkena polusi, karena pohon menyerap karbon dioksida lebih banyak dan berbagai polusi udara sehingga dapat menyelamatkan kehidupan manusia.

Maka hari ini kami bersama pak Lurah menanam pohon yang mampu menyerap polusi udara, pohon yang akan kami tanam hari ini semoga bermanfaat untuk masyarakat, ucap Serda Tonton.
Hadir dalam kegiatan penanaman pohon antara lain, Lurah Kertamaya, Babinsa dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Kertamaya, LPM Kelurahan Kertamaya dan Perwakilan Dispora Kota Bogor.
Mari kita galakan penanaman pohon di wilayah Kelurahan Kertamaya, kita pelihara alam dengan menanam pohon untuk anak cucu kita nanti, tutup tutup Serda Tonton. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar