Sertu Jayadi Hendrawan Babinsa Kelurahan Kayumanis Bantu Petugas BPBD Kota Bogor Dalam Penyaluran Air Bersih Di Wilayah Binaan

Sertu Jayadi saat membantu petugas BPBD Kota Bogor, Selasa 19/09/23.
kodim0606kotabogor.com - Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Kayumanis Sersan Satu Jayadi Hendrawan, membantu petugas BPBD Kota Bogor dalam rangka penyaluran air bersih untuk para warga di Kelurahan Kayumanis.
Kegiatan tersebut berangsung pada hari Selasa tanggal 19 September 2023 pukul 11.30 Wib, bertempat di Kampung SUmurwangi RT. 03 dan RT. 04 RW. 09 Kleurahan Kayumanis Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor.
Dalam kegiatannya Babinsa menjelaskan bahwa pada musim kemarau kali ini banyak perkampungan warga yang sumurnya mengalami kekeringan dan membutuhkan pasokan air bersih untuk keperluan sehari - hari seperti memasak, mencuci, mandi dan lainnya.

Maka dari itu, bekerjasama dengan BPBD Kota Bogor, Babinsa melaksanakan penyaluran air bersih di wilayah perkampungan yang mengalami kekeringan di wilayah Kelurahan Kayumanis.
Akibat kemarau yang berkepanjangan memang tidak sedikit wilayah perkampungan yang mengalami kekeringan, salah satunya yaitu di Kelurahan Kayumanis, oleh karena itu kami menyalurkan air bersih tersebut kepada warga dengan harapan para warga dapat memanfaatkannya untuk keperluan sehari - hari, ucap Babinsa.
Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, semoga dengan kegiatan tersebut para warga dapat terbantu dan kami selalu berharap agar kondisi kekeringan ini dapat segera berakhir, tutup Sertu Jayadi. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar