Dandim 0606/Kota Bogor Hadiri Apel Gabungan Dan Simulasi Sispamkota Kontijensi Pemilu 2024
Apel Gabungan Sispamkota Simulasi Kontijensi Pemilu, Senin 16/10/23.
kodim0606kotabogor.com - Sertu Saepul Rohman Babinsa Kelurahan Paledang, melaksanakan monitoring apel gabungan dan Simulasi Sistem Pengamanan Kota (Sispamkota) Kontijensi Pelaksanaan Pemilu tahun 2024.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Senin tanggal 16 Oktober 2023 pukul 08.00 Wib, bertempat di Mako Polresta Bogor Kota Jln. Kapten Muslihat Kelurahan Paledang Kecamatan Bogor Tengah Kota Bogor.
Menurut keterangan Babinsa, kegiatan yang dihadiri oleh Dandim 0606/Kota Bogor Kolonel Inf Fikri Ferdian, S.Sos. M.M., tersebut di ikuti sekitar 250 orang, diantaranya personel Dandim 0606/Kota Bogor, Polresta Bogor Kota, Resimen II Brimob, Satpol PP Kota Bogor, KPU Kota Bogor, Bawaslu Kota Bogor dan personel Linmas.
Dandim 0606/Kota Bogor Kolonel Inf Dikri Ferdian, S.Sos. M.M. mengatakan, bahwa kegiatan tersebut merupakan salah satu wujud kita, selaku aparat keamanan dalam mempersiapkan diri untuk menghadapi Pemilu tahun 2024, yang kedepannya akan mengutamakan kegiatan dengan penuh rasa simpatik kepada masyarakat, sebagai unsur yang harus kita Ayomi dan kita lindungi.
Dipimpin oleh Kombespol Bismo Teguh Prakoso selaku Kapolresta Bogor Kota, apel tersebut dilanjutkan dengan kegiatan Gladi yang dilaksanakan dengan 4 simulasi pengamanan antara lain Pam Pendistribusian Logistik, Pam Masa Tenang, Pam Tahap Masa Pemungutan dan Hitung Suara di TPS serta Pam Tahap Rekap dan Hitung Suara di KPUD.
Apel Gabungan dan Simulasi Sispamkota Dalam Rangka Simulasi Kontijensi Pemilu 2024 di Polresta Kota Bogor selesai dalam keadaan aman dan lancar, tutup Sertu Saepul Rohman (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar