Dandim 0606/Kota Bogor Hadiri Maulid Akbar Dan Tausiyah Kebangsaan Di Lapangan Tegar Beriman Bogor

Kegiatan Maulid Akbar dan Tausiyah Kebangsaan, Sabtu 14/10/23.
kodim0606kotabogor.com - Kolonel Inf Fikri Ferdian, S.Sos. M.M. selaku Komandan Kodim 0606/Kota Bogor, menghadiri kegiatan Maulid Akbar dan Tausiyah Kebangsaan di Lapangan Tegar Beriman Bogor, Sabtu (14/10/23).
Acara tersebut adalah acara puncak dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 Hijriah tahun 2023 yang sebelumnya telah digelar beberapa rangkaian acara untuk memeriahkan Maulid Nabi Muhammad tahun ini.

Menurut keterangan Dandim 0606/Kota Bogor, sebelumnya telah dilaksanakan berbagai rangkaian acara sebelum acara puncak tersebut dilaksanakan, adapun rangkaian acara tersebut antara lain dimulai dengan ziarah di Taman Makam Pahlawan Pondok Rajeg Cibinong dilanjutkan dengan Kirab Kebangsaan menuju lapangan Tegar Beriman, Festival Hadroh, Festival Marawis dan Qasidah dan diakhiri oleh acara puncak yaitu Maulid Akbar dan Tausiyah Kebangsaan yang digelar saat ini.

Tidak hanya rangkaian kegiatan tersebut, acara Maulid Nabi Muhammad SAW 1445 tahun 2023 pada kali ini pun dimeriahkan oleh kegiatan bazar yang di isi oleh 175 UMKM Kabupaten dan Kota Bogor.
.jpeg)
Mengusung tema "Dengan Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW Bangsa Indonesia Tidak Melupakan Sejarah Untuk Memperkokoh NKRI", acara yang dihadiri sekitar 15 ribu orang jemaah, baik itu TNI - Polri, Instansi Pemerintah serta masyarakat sekitar, berjalan dengan aman dan tertib. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar