Serma Enan Laksanakan Pengecekan Renovasi RTLH

Babinsa saat pengecekan renovasi rumah tidak layak huni, Rabu 18/10/23.
kodim0606kotabogor.com - Serma Enan Babinsa Kelurahan Bantarjati bersama Bhabinkamtibmas, laksanakan pengecekan renovasi rumah warga yang tidak layak huni pada hari Rabu tanggal 18 Oktober 2023 pukul 09.00 Wib.
Pengecekan tersebut dilaksanakan dalam rangka mengontrol proses renovasi rumah tidak layak huni milik salah satu warga Kampung Bantarjati Kaum RT. 03 RW. 04 Kelurahan Bantarjati Kecamatan Bogor Utara Kota Bogor, bantuan dari Pemerintah melalui Dinas PUPR.

Pengecekan ini sengaja kami laksanakan, sebagai salah satu antisipasi pengerjaan renovasi yang tidak sesuai dengan anggaran yang dikeluarkan oleh Pemerintah, biaya besar tapi renovasi tidak sesuai sehingga rumah tersebut masih dikategorikan tidak layak huni, ucap Serma Enan.
Selain Babinsa dan Babinkamtibmas Kelurahan, dalam kegiatan tersebut juga dihadiri oleh Kasi Kemas Kelurahan Bantarjati dan Ketua RW setempat, tutup Serma Enan (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar