Babinsa Koramil 06-02/Bogor Selatan Bantu Salurkan Bansos Untuk Warga Binaan

Babinsa bantu salurkan bantuan sosial, Selasa 28/11/23.
kodim0606kotabogor.com - Babinsa jajaran Koramil 06-02/Bogor Selatan, ikut serta membantu penyaluran bantuan sosial kepada warga di wilayah binaan pada hari Selasa (28/11/2023).
Adapun kegiatan penyaluran Bansos diantaranya digelar di wilayah RT. 03 RW. 01 Kelurahan Cikaret Kecamatan Bogor Selatan, yang dipantau oleh Sertu Pudji Harto.
Sertu Pudji Harto selaku Babinsa Kelurahan Cikaret menjelaskan bahwa Bansos tersebut berasal dari Satnarkoba Polresta Bogor Kota yang ditujukan kepada warga yang tidak mampu juga untuk keluarga penderita Stunting di wilayah tersebut.

Penyaluran Bansos juga dilaksanakan di wilayah Kelurahan Ranggamekar, tepatnya berlokasi di halaman Kelurahan RT. 01 RW. 09 Kelurahan Ranggamekar Kecamatan Bogor Selatan.
Menurut Kopka Didi Adi selaku Babinsa Kelurahan Ranggamekar, Bansos berupa ayam dan telur tersebut berasal dari bantuan Pemerintah yang ditujukan kepada 159 Keluarga Rawan Stunting (KRS) yang berada di wilayah Ranggamekar.
Bantuan sosial tersebut adalah salah satu bentuk perhatian dari Pemerintah kepada warga Kota Bogor dalam memerangi wabah Stunting yang sedang melanda di wilayah Kota Bogor. Semoga penyaluran tersebut dapat tepat sasaran dan berguna bagi semua warga penerima manfaat. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar