Dandim 0606/Kota Bogor Hadiri Kegiatan Kick Off Penanaman Sepuluh Juta Pohon Antara Polri Dengan Kemenko PMK

Dandim 0606/Kota Bogor saat penanaman pohon, Rabu 15/11/23.
kodim0606kotabogor.com - Peltu Selamet Hariadi selaku Babinsa Kelurahan Kedung Halang, mendampingi Komandan Kodim 0606/Kota Bogor Kolonel Inf FIkri Ferdian, S.Sos. M.M., dalam rangka menghadiri kegiatan Kick Off penanaman sepuluh juta pohon antara Polri dengan Kemenko Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (PMK) di wilayah binaan.
Kegiatan tersebut digelar pada hari Rabu tanggal 15 November 2023 pukul 10.00 Wib, belokasi di bantaran Kali Ciliwung Kampung Bebek RT. 02 RW. 10 Kelurahan Kedung Halang Kecamatan Bogor Utara Kota Bogor.

Pelaksanaan penanaman Sepuluh Juta Pohon antara Polri dan Kemenko PMK, merupakan kolaborasi positif dalam upaya pelestarian lingkungan, langkah-langkah ini mencerminkan komitmen bersama untuk menjaga keberlanjutan lingkungan dan menciptakan lingkungan yang lebih hijau, dengan melibatkan instansi kepolisian, pemerintah, dan masyarakat, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap keseimbangan ekosistem juga mencegah dari timbulnya bencana di wilayah tersebut.
Menurut informasi dari Babinsa, kegiatan yang diikuti sekitar 40 orang tersebut, selain Dandim 0606/Kota Bogor juga dihadiri oleh Kapolresta Bogor Kota, Dandenpom III/1 Slw, Para Danramil jajaran Kodim 0606/Kota Bogor, Para Kapolsek Jajaran Polresta Bogor Kota, Kasatpol PP Kota Bogor, Kadishub Kota Bogor, Sekcam Bogor Utara, Lurah Kedung Halang, Babinsa,dan Babinkamtibmas Kelurahan Kedung Halang, BNPB Kota Bogor, Satgas Kali Ciliwung, Ketua RW serta RT setempat.
Kegiatan penanaman pohon selesai dengan aman dan lancar, semoga dengan adanya kegiatan tersebut, lingkungan kita akan lebih asri dan dijauhkan dari bencana, tutup Peltu Selamet. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar