Jum'at Berkah, Personel Kodim 0606/Kota Bogor Keliling Kota Bogor Berbagi Nasi Kotak

Kegiatan Jum'at Berkah Kodim 0606/Kota Bogor, Jum'at 24/11/23.
kodim0606kotabogor.com - Salah satu upaya TNI dalam mempererat hubungan dengan rakyat dapat melalui berbagai macam kegiatan, pada kesempatan kali ini Kodim 0606/Kota Bogor menggelar kegiatan bakti sosial bertajuk Jum'at berkah, dengan keliling Kota Bogor bagikan nasi kotak kepada masyarakat sekitar, Jumat (24/11/2023).

Kegiatan Jum'at berkah tersebut diawali dengan pengecekan kesehatan yang bekerjasama dengan Denkesyah 03.04.01 Bogor kepada warga yang melintas di seputaran Jalan Jenderal Sudirman wilayah RT. 02 RW. 04 Kelurahan Pabaton Kecamatan Bogor Tengah Kota Bogor.

Dilanjut dengan pembagian nasi kota dengan cara keliling mulai dari depan Mako Kodim 0606/Kota Bogor sampai dengan Terminal Baranangsiang. Kegiatan tersebut terlihat disambut baik oleh masyarakat, karena dianggap dapat meringankan sedikit beban mereka dalam mengeluarkan dana untuk membeli makan dan pengecekan kesehatan.

Gerakan bagi nasi kotak dan pengecekan kesehatan gratis ini adalah tindak lanjut dari Surat Telegram Danrem 061/SK terkait meningkatkan kemanunggalan TNI - Rakyat diantaranya dengan membantu masyarakat kurang mampu dan anak yatim.

Dengan kegiatan ini kami berharap, TNI AD khususnya Kodim 0606/Kota Bogor selalu dekat dengan rakyat, TNI AD selalu hadir untuk membantu di tengah-tengah kesulitas rakyat, karena TNI Patriot NKRI pengawal Demokrasi untuk Indonesia maju. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar