Post Page Advertisement [Top]

Kopka Didi Adi Sosialisasikan Keamanan Wilayah Kepada Pelaku Usaha Dan Pengunjung Kolam Renang Di Wilayah Binaan

Babinsa saat pengawasan tempat wisata, Minggu 05/11/23.

kodim0606kotabogor.com - Babinsa Kelurahan Ranggamekar Kopka Didi Adi, melaksanakan pengawasan serta sosialisasikan keamanan wilayah kepada pengunjung dan pelaku usaha kolam renang yang berada di wilayah binaannya.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Minggu tanggal 05 November 2023 pukul 10.30 Wib, bertempat di Kolam Renang JBound wilayah Perum BNR RT. 01 RW. 10 Kelurahan Ranggamekar Kecamatan Bogor Selatan Kota Bogor.
Dalam kesempatan tersebut, Babinsa melaksanakan Patroli pengamanan di tempat wisata tersebut dalam rangka menjaga Kamtibmas, selain patroli Babinsa juga memberikan himbauan kepada pengunjung agar berhati - hati dalam menjaga barang bawaannya agar tidak hilang.

Dalam kesempatan tersebut juga Babinsa memberikan pesan kepada pengunjung kolam renang agar selalu waspada dan berhati-hati khususnya kepada orang tua dalam mengawasi putra-putrinya yang sedang berenang, terus awasi anak-anak dan utamakan keselamatan," pungkasnya.

Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, tutup Kopka Didi Adi. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]