Post Page Advertisement [Top]

Danramil 06-06/Tanah Sareal Hadiri Peresmian Graha LDII Kota Bogor

WhatsApp%20Image%202023-12-23%20at%2011.07.57
Kegiatan peresmian Graha LDII Kota Bogor oleh Walikota Bogor, Sabtu 23/12/23.

kodim0606kotabogor.com - Kapten Inf Suharja selaku Danramil 06-06/Tanah Sareal, menghadiri acara peresmian Graha Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kota Bogor.

Acara peresmian tersebut dipimpin oleh Bapak Dr. Bima Arya Sugiarto selaku Walikota Bogor pada hari Sabtu tanggal 23 Desember 2023 pukukl 09.00 Wib, yang berlokasi di Jln. Perdana Masjid No. 8 RT. 02 RW. 10 Kelurahan Kedung Badak Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor.
WhatsApp%20Image%202023-12-23%20at%2011.30.44
LDII sendiri dibentuk dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara yang Islami, serta turut serta dalam pembangunan masyarakat Indonesia seutuhnya, yang dilandasi oleh keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa guna mewujudkan masyarakat madani yang demokratis dan berkeadilan sosial berdasar Pancasila, yang diridhoi Allohu Subhaanahu Wa Ta’alaa.

Menurut keterangan Ketua DPW LDII Kota Bogor, Graha LDII tersebut adalah sebagai sarana para Jemaah LDII di dalam membangun akhlak para manusia dimana tujuanya bisa membantu pemerintah Kota Bogor.

Dihadiri oleh Walikota Bogor, Ketua MUI Kota Bogor, PLH Ketua DPW LDII Jabar, Ketua DPW LDII Kota Bogor, Kabag Log Polresta Bogor Kota, Camat Tanah Sareal, Danramil 06-06/Tanah Sareal, Kapolsek Tanah Sareal, Lurah Kedung Badak, Kesbangpol Ketua FKUB Kota Bogor serta seluruh tamu undangan, kegiatan berjalan dengan aman dan lancar. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]

728-1