Serda Tri Cahyo Prabowo Update Data Wilayah Kelurahan Sukadamai

Babinsa saat kegiatan Puldatater, Rabu 27/12/23.
kodim0606kotabogor.com - Babinsa Kelurahan Sukadamai Serda Tri Cahyo Prabowo melaksanakan Pul Data Ter Bersama Perangkat Kelurahan di Kantor Kelurahan Sukadamai yang beralamat di Perum Budi Agung No. 11 Jln. Ramin RT. 03 RW. 05 Kelurahan Sukadamai Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor, Rabu (27/12/23).
Dalam kegiatan Puldata Teritorial tersebut, Babinsa selalu berkoordinasi dengan perangkat Kelurahan untuk mempermudah memperoleh data terbaru yang diperlukan, meliputi Data Geografi, Demografi dan Data Kondisi sosial masyarakat di wilayah binaan.

Adapun data-data tersebut sangat diperlukan oleh satuan Komando kewilayahan, guna terlaksananya pembinaan teritorial, sesuai dengan Program Komando kewilayahan.
Dengan rutin Babinsa mendatangi dan berkomunikasi dengan Perangkat Kelurahan dan berbagai elemen masyarakat seperti tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda dan lainnya. Pasti sangat mendukung dalam sasaran tugas Babinsa di wilayah, ujar Serda Tri.
Kegiatan berjalan dengan aman dan lancar, terimakasih banyak kepada perangkat Kelurahan yang telah membantu dalam kegiatan Puldata Ter tersebut, semoga silaturahmi yang baik dapat menjadikan TNI selalu di hati rakyat, tutup Serda Tri. (Gun4-1).
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar