Post Page Advertisement [Top]

Kasdim 0606/Kota Bogor Hadiri Pelantikan Jabatan Administrator Dan Pengawas Di Lingkungan Pemkot Bogor

Kasdim 0606/Kota Bogor saat hadiri kegiatan, Selasa 02/01/24.

kodim0606kotabogor.com - Kepala Staf Kodim 0606/Kota Bogor Letkol Kav Makhdum Habiburrahman, S.Sos., menghadiri acara pelantikan pejabat Adminsitrator dan Pengawas di lingkungan Pemerintah Daerah Kota Bogor.

Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Selasa tanggal 02 Januari 2024 pukul 07.00 Wib, bertempat di Jln. Pedati Suryakencana Kelurahan Babakan Pasar Kecamatan Bogor Tengah Kota Bogor.
Pelantikan tersebut dipimpin langsung oleh Walikota Bogor Bapak Dr. Bima Arya Sugiarto dan dihadiri sekitar 100 orang tamu undangan yang diantaranya adalah Kasdim 0606/Kota Bogor, Wadandenpom lll/l Siliwangi, Sekda Kota Bogor, Kasi Pidum Kajari Kota Bogor, Kasatpol PP Kota Bogor serta Para Camat dan Lurah se-Kota Bogor.

Acara berjalan dengan aman dan lancar, semoga para pejabat yang terpilih dapat menjalankan tugas dan tanggungjawab jabatannya dengan baik dan benar. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]