Post Page Advertisement [Top]

Kasdim Perintahkan Personel Kodim 0606/Kota Bogor Tegak Lurus Satu Komando Pada Pemilu 2024

Kasdim 0606/Kota Bogor saat berikan pengarahan, Senin 29/01/24.

kodim0606kotabogor.com Komando Distrik Militer 0606/Kota Bogor merupakan kesatuan kewilayahan yang berada di bawah komando Korem 061/Surya Kancana yang bertugas menyelenggarakan pembinaan satuan dan pembinaan teritorial di  wilayah Kota Bogor dalam rangka mendukung tugas pokok Korem 061/Surya Kancana.

Dalam rangka pembinaan personel, Kodim 0606/Kota Bogor mempunyai peran memberikan penyuluhan dan pembinaan kepada seluruh Personel juga Persatuan Istri Tentara (Persit) yang berada dibawah kepemimpinannya.

Pada kesempatan kali ini, Senin tanggal 29 Januari 2024 pada pukul 08.00 Wib, bertempat di Aula Makodim 0606/Kota Bogor yang berlokasi di Kelurahan Pabaton Kecamatan Bogor Tengah, Kodim 0606/Kota Bogor menggelar kegiatan Pembinaan Netralitas TNI dalam Pemilu dan Pilkada tahun 2024.
Dipimpin oleh Letkol Kav. Makhdum Habiburrahman, S.Sos. selaku Kasdim 0606/Kota Bogor yang mewakil Dandim 0606/Kota Bogor, kegiatan tersebut dihadiri oleh 70 orang Prajurit, Pns dan Persit Kodim 0606/Kota Bogor.

Dalam pembinaan tersebut Kasdim memerintahkan dan menegaskan kepada personel Prajurit Kodim 0606/Kota Bogor, untuk senantiasa tegak lurus satu komando menjunjung Netralitas TNI dalam Pemilu dan Pilkada tahun 2024.

Ia berharap dalam tubuh TNI khususnya Prajurit Kodim 0606/Kota Bogor, tidak ada oknum yang melakukan Politik Praktis. "Apabila ditemukan dikemudian hari, Prajurit tersebut harus siap menerima Sanksi yang sangat tegas", Jelas Kasdim.
Sedangkan kepada personel Pns dan Persit Kodim 0606/Kota Bogor, Kasdim memberikan himbauan agar dapat mendukung suksesnya Pemilu dengan cara ikut serta menjadi peserta Pemilu. "Yang Netral itu cukup Prajurit TNI nya saja, untuk Pns dan Persitnya silahkan memilih dengan bijak dengan tidak dipengaruhi ataupun mendapat paksaan dari suatu pihak manapun", terang Kasdim.

Kegiatan pembinaan Netralitas TNI berjalan dengan aman dan lancar, mari kita sukseskan Pemilu 2024 dan junjung tinggi Netralitas TNI. (Gun4-1).


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]