Post Page Advertisement [Top]

Beberapa Babinsa Koramil 06-02/Bogor Selatan Bantu Distribusikan Bantuan Beras Dari Kemensos RI

Babinsa saat bantu distribusikan beras, Selasa 20/02/24.

kodim0606kotabogor.com - Demi kelancaran dan tepat sasaran dalam pendistribusian Batuan Sosial kepada para Keluarga Penerima Manfaat, beberapa Babinsa dari Koramil 06-02/Bogor Selatan ikut memantau dan membantu pendistribusian Bantuan Pangan tersebut untuk warga binaan yang digelar pada hari Selasa (20/02/2024).

Adapun Babinsa yang melaksanakan perbantuan dan pemantauan diantaranya Serda Syahroni Babinsa Kelurahan Batutulis, bertempat di Kantor POS Jln. Raya Siliwangi No. 99 RT. 07 RW. 02 Kelurahan Batu Tulis, Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) berupa Beras seberat 10 Kg tersebut disalurkan kepada 1.119 KPM. 
Sedangkan di wilayah Kelurahan Cipaku, Peltu Ridwan Anwar selaku Babinsa setempat, membantu pendistribusian beras yang digelar di Aula Kelurahan Cipaku kepada 1.213 KPM.

Serta di wilayah Kelurahan Rancamaya, Serda Dondi Muldiyana selaku Babinsa setempat, memantau pendistribusian Beras yang digelar di halaman Kantor Kelurahan yang berlokasi di RT. 01 RW. 04 Kelurahan Rancamaya kepada 731 KPM.
Pendistribusian Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT) adalah bentuk perhatian Pemerintah dalam pemenuhan pangan melalui Kemensos RI yang bekerjasama dengan Bulog dan disalurkan melalui Kantor Pos.

Alhamdulilah kegiatan berlangsung dengan aman dan tertib, semoga bermanfaat bagi keluarga penerima batuan. (Gun4-1).  


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]