Babinsa Koramil 06-05/Bogor Utara Pantau Kegiatan Pasar Murah
Serda Ari surachman melaksanakan giat pemantauan pasar murahkodim0606kotabogor.com – Babinsa Koramil 06-05/Bogor Utara Kodim 0606/Kota Bogor Serda Ari surachman melaksanakan giat pemantauan pasar murah di Halaman kantor Kelurahan Bantarjati Rt 02 / Rw 02 Kel. Bantarjati Kec. Bogor utara Kota Bogor. Senin (26/8/2024).
Serda Ari Surachman menyampaikan bahwa pihaknya berharap kegiatan positif ini dapat terus dilaksanakan oleh pemerintah, dengan harapan dapat meringankan beban warga dalam memenuhi kebutuhan pokoknya.
Babinsa menyatakan, selain memantau kegiatan operasi pasar, Babinsa juga membantu kelancaran dan ketertiban kegiatan tersebut.
“Pasar murah ini tentunya sangat membantu masyarakat untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari, yang mana harga bahan pokok saat ini sedang melonjak naik ” tuturnya
Lebih lanjut Dengan diadakan pasar murah ini yang di mana harga bahan pokok lebih murah dari pasaran dapat sedikit membantu masyarakat dengan menyediakan paket sembako seperti, Beras premium 5 Kg harga Rp.74.500, Beras Madium 5Kg harga Rp53.000, Telor 1 pack (10butir = Rp21.000 ), Minyak goreng Filma 2 Liter harga Rp 31.900 dan Gula pasir 1Kg Rp 15.000", Ungkapnya.
Kegiatan ini di adakan Oleh Dinas koperasi usaha kecil menengah perdagangan dan perindustrian kota bogor kerja sama dengan PT Superindo Jembatan Merah Kota Bogor.
(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar