Babinsa Koramil 06-01/Bogor Tengah Giat Kunjungan Ketua Persit Koorcabrem 061/Surya Kencana
Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 061/Surya Kencana bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XVI Kodim 0606 Kota Bogor melaksanakan kegiatan bakti sosial |
kodim0606kotabogor.com– Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 061/Surya Kencana bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XVI Kodim 0606 Kota Bogor melaksanakan kegiatan bakti sosial pada Selasa, 17 Desember 2024, pukul 10.00 WIB hingga selesai. Acara berlangsung di Panti Asuhan Bina Harapan Gereja Protestan Indonesia Bagian Barat (GPIB) Zeboath, yang berlokasi di Jalan Sudirman No. 07, Kelurahan Pabaton, Kecamatan Bogor Tengah.
Dalam kegiatan ini, Babinsa turut mendampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana dalam rangka pemberian bantuan sosial kepada anak-anak Panti Asuhan Bina Harapan yang berjumlah 29 orang. Kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian sosial Persit Kartika Chandra Kirana untuk membantu anak-anak panti dalam persiapan menyambut perayaan Natal 2024.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Koorcabrem 061/Surya Kencana, Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XVI Kodim 0606 Kota Bogor, pengurus gereja, pengurus Persit, Bhabinkamtibmas, serta Babinsa.
Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan kebahagiaan dan dukungan bagi anak-anak panti asuhan, sekaligus mempererat tali silaturahmi antara Persit dan masyarakat.
(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar