Babinsa Kelurahan Tajur Hadiri Reses Anggota DPRD Kota Bogor
![]() |
Serda Sandi Yudha, menghadiri kegiatan reses yang digelar oleh Anggota DPRD Kota Bogor Komisi 1, |
Kodim0606kotabogor.com -Bogor, 27 Februari 2025 – Babinsa Kelurahan Tajur, Serda Sandi Yudha, menghadiri kegiatan reses yang digelar oleh Anggota DPRD Kota Bogor Komisi 1, Sugeng Teguh Santoso, SH, MH, dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Acara ini berlangsung di Gg Balai Desa, Aula Kelurahan Tajur, RT 01/05, pada Kamis pagi pukul 09.30 WIB.
Reses ini bertujuan untuk menyerap aspirasi masyarakat, khususnya terkait pembangunan dan perbaikan drainase di wilayah Tajur. Dalam diskusi, warga menyampaikan berbagai usulan serta harapan mereka mengenai infrastruktur dan pelayanan publik di lingkungan sekitar.
Turut hadir dalam kegiatan ini, Anggota DPRD Kota Bogor dari PSI, Ketua LPM Kelurahan Tajur, Lurah Kelurahan Tajur, Babinsa Kelurahan Tajur, Serda Sandi Yudha, Bhabinkamtibmas Kelurahan Tajur, Ketua RW dan RT se-Kelurahan Tajur, Warga Kelurahan Tajur
Diharapkan melalui reses ini, pemerintah daerah dapat menindaklanjuti aspirasi masyarakat dengan program kerja yang tepat guna, terutama dalam pembangunan drainase guna mencegah banjir dan meningkatkan kualitas lingkungan di Tajur.
(Penerangan kodim 0606 kota Bogor)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar