Babinsa Dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Bondongan Ajak Warga Kerja Bhakti Minggu Bersih
Perbesar
kodim0606kotabogor.com – Bintara Pembina Desa (Babinsa) dan Bhayangkara Pembina Keamanan dan Ketertiban Masyarkat Kelurahan Bondongan melaksanakan kegiatan kerja bakti dalam program Minggu Bersih, pada Minggu, 18 Desember 2022.
Kegiatan tersebut diselenggarakan di RT.01/ RW. 05, Kelurahan Bondongan, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor tepat pukul 08.30 WIB.
Tak hanya Babinsa yang menggencarkan program kebersihan itu, melainkan ada Bhabinkantibmas, Sekertaris RW dan warga setempat.
Babinsa Kelurahan Bondongan, Sertu Syahrir mengatakan, kerja bakti ini dapat menjalin silaturahmi antar warga yang satu dengan warga yang lainnya sehingga bisa saling berinteraksi yang menimbulkan kedekatan antar tetangga.
“Dengan adanya kerja bakti ini, kita jadi saling bercengkrama antar tetangga dan ini sangat bagus,” kata Sertu Syahrir saat memberikan keterangan.
Dirinya terlihat bersemangat dan antusias bersinergi dengan warga untuk membersihkan lingkungan itu. Kemudian, kata dia, kegiatan ini harus selalu ditingkatkan dan dipertahankan untuk menjaga kelestarian lingkungan.
“Kerja bakti ini sangat penting untuk menjaga kebersihan lingkungan dan itu harus ditingkatkan,” ucap Babinsa Kelurahan Bondongan.
Ia menyebut, kerja bakti ini juga dilakukan agar pekerjaan terasa ringan dan cepat terselesaikan dengan sistem gotong royong dan saling bahu membahu.
“Dengan kerja bakti ini pekerjaannya terasa ringan dan cepat selesai,” pungkasnya mengakhiri pembicaraan.
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar