kodim0606kotabogor.com – Memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kelurahan Ciluar, Kopka Catur Heru M, mengawal proses pengukuran tanah di Kampung Rambay, Kecamatan Bogor Utara, Kota Bogor, pada Jumat 16 Desember 2022.
Ia bersama pihak Kelurahan secara langsung memantau pengukuran tanah tersebut, untuk memastikan tidak adanya hal-hal yang tidak diinginkan saat proses berjalan. Tanah yang diukut tersebut rencananya akan digunakan sebagai jalan penghubung beberapa wilayah di Kota Bogor.
“Pengukuran ulang dan pemasangan patok ini rencananya akan dibangun jalan arteri R2 sebagai jalan penghubung antara Kelurahan Ciluar, Cimahpar, Tanah baru, Cibuluh dan Tegal gundil,” kata Kopka Catur Heru M
Ia menambahkan, pengukuran tanah tersebut juga dilakukan sebagai upaya untuk memberikan pelayanan dalam bidang infrastuktur kepada warga. Oleh karena itu, diharapkan nantinya setelah dibangun jalanan tersebut bisa dipergunakan oleh para pengendara.
Tentunya, kehadiran Kopka Catur Heru M, dalam kegiatan pengukuran tanah itu, sebagai wujud bakti TNI kepada masyarakat, untuk selalu hadir dan mengawal setiap kegiatan yang dilakukan dan memastikan hal-hal yang tidak diinginkan terjadi.
“Kegiatan berjalan lancar, pengukuran juga dilakukab secara tertib dan aman, semua mengikutinya dengan baik,” tutup Kopka Catur Heru M
Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar