Post Page Advertisement [Top]

Peltu Subandriyo Babinsa Kedung Badak Komsos Dengan Pengurus Yayasan Subud

Babinsa Kel Kedung Badak Peltu Subandriyo melaksanakan kegiatan Komsos dengan pengurus Yayasan Subud, Selasa 31 Januari 2023

kodim0606kotabogor.com Bintara Pembina desa (Babinsa) Kelurahan Kedung Badak Peltu Subandriyo melaksanakan kegiatan Komsos dengan security dan pengurus Yayasan Subud, kegiatan tersebut bertempat di Yayasan Subud RT. 05 RW. 07 Kel. Kedung Badak Kecamatan Tanah Sareal Kota Bogor, pada pukul 10.00 Wib.

Pada kesempatan tersebut Peltu Subandriyo memberikan arahan kepada security Yayasan Subud tentang keamanan wilayah, saya harap petugas security agar menghindari minuman beralkohol. Karena security memegang kendali keamanan yayasan, wajib mengamankan wilayah dari berbagai aspek gangguan. Tidak ada petugas security minum minuman keras apalagi mabok saat menjalankan tugas, ini bisa berakibat fatal terhadap Yayasan, kata Peltu Subandriyo 

Berkaitan dengan kegiatan Sosial Tuna Wisma, Babinsa menghimbau kepada Ketua Yayasan Subud agar diadakan survey dan pendalaman informasi berikut evaluasi. Ini semua agar program sosial Yayasan Subud dapat tepat sasaran dan berjalan dengan baik, tidak sia-sia memberikan bantuan kepada orang yang salah. 
Ia menambahkan, komunikasi sosial adalah merupakan bentuk kepedulian Babinsa dalam memelihara Kamtibmas, inilah tugas saya sebagai Babinsa bersama Bhabinkamtibmas.

Kondusifitas wilayah adalah tujuan kami, dan juga meningkatkan kebersamaan guna membangun komunikasi yang baik dengan seluruh komponen masyarakat di wilayah binaan sehingga dapat tercipta lingkungan yang aman dan kondusif. (Choe Roel)


Editor : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Bottom Ad [Post Page]