Serma Eko Tri Ristanto Ingatkan Para PKL Tentang Ketertiban Dan Kebersihan Lingkungan
Perbesar
kodim0606kotabogor.com – Komunikasi Sosial (Komsos) sebagai sarana meningkatkan keakraban dan keharmonisan dengan warga binaan. Seperti yang dilakukan Serma Eko Tri Ristanto, Babinsa Kelurahan Empang.
Dalam kegiatan tersebut, Serma Eko Tri Ristanto mengatakan kepada para PKL untuk lebih aktif menjaga ketertiban dan kebersihan lingkungan agar menjadi nyaman.
Serma Eko Tri Ristanto menambahkan, Saya menghimbau kepada para pedagang tetap menjaga kebersihan di area PKL, tetap tertib dan teratur apabila ada kegiatan ziarah di TMP serta tetap menjaga kekompakan antar pedagang.
Laporkan apabila terjadi hal yang menonjol baik siang ataupun malam hari, laporan dapat berjenjang kepada pengurus RT/ RW dilanjutkan kepada Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Para pedagang yang hadir dalam silaturahmi mengucapkan terima kasih kepada Babinsa yang sudah peduli dan perhatian dengan warga dan PKL.
“Saya berharap kepada Babinsa agar tidak bosan mengingatkan dan mengajak warga dan pedagang untuk selalu peduli terhadap kebersihan dan keamanan lingkungan, sehingga warga menjadi semakin aman dan nyaman dalam beraktivitas,” katanya.
Sementara itu komunikasi sosial merupakan kegiatan Babinsa untuk menjalin hubungan dengan warga agar menjadi lebih dekat dan akrab dengan warga binaannya. Kegiatan komunikasi sosial yang dilakukan Babinsa juga merupakan untuk meningkatkan kebersamaan TNI dan rakyat.
Sumber : Hans 74 Pendim 0606/Kota Bogor
Tidak ada komentar:
Posting Komentar