Babinsa Koramil 06-04/Bogor Barat Pantau Kampanye Dor to Dor Calon Wali Kota Bogor Nomor Urut 1
Peltu Tamjid, bersama Babinkamtibmas, Panwaslu Kelurahan, dan Polsek Bogor Barat melaksanakan pengamanan dan pemantauan kegiatan kampanye dor to dor pasangan calon Wali Kota Bogor nomor urut 1, |
kodim0606kotabogor.com - 21 November 2024 – Babinsa Kelurahan Curug Mekar, Peltu Tamjid, bersama Babinkamtibmas, Panwaslu Kelurahan, dan Polsek Bogor Barat melaksanakan pengamanan dan pemantauan kegiatan kampanye dor to dor pasangan calon Wali Kota Bogor nomor urut 1, Sendi Firdiansyah dan Melli Darsa.
Kegiatan kampanye yang berlangsung dari pukul 08.00 WIB hingga selesai ini dilaksanakan di wilayah RW 04, RW 05, RW 06, dan RW 09, Kelurahan Curug Mekar, Kecamatan Bogor Barat. Kampanye tersebut dihadiri oleh sekitar 35 orang, termasuk calon Wali Kota Sendi Firdiansyah, tim sukses, serta relawan.
Dalam kegiatan tersebut, pasangan calon nomor urut 1 menyapa warga secara langsung melalui pendekatan dari rumah ke rumah. Kampanye ini juga diisi dengan kegiatan tatap muka, ajakan memilih pasangan calon nomor 1, hingga pemasangan stiker dan alat peraga kertas suara.
Kehadiran Pihak Terkait, Babinsa Kelurahan Curug Mekar, Babinkamtibmas, 5 Anggota Polsek Bogor Barat, Panwaslu/PKD Kelurahan, dan Perwakilan Karyawan Tiara Garment.
Pengamanan dan pemantauan ini dilakukan untuk memastikan kampanye berjalan tertib, aman, dan sesuai dengan aturan yang berlaku. Babinsa Peltu Tamjid mengungkapkan bahwa pengawasan ini adalah bagian dari tugas untuk menjaga kondusivitas wilayah selama berlangsungnya tahapan pemilihan kepala daerah.
Selain itu, Panwaslu Kelurahan juga memastikan agar kegiatan kampanye dilakukan sesuai dengan ketentuan, sehingga tidak ada pelanggaran yang terjadi selama proses berlangsung.
Kegiatan berjalan dengan tertib dan lancar tanpa adanya insiden yang mengganggu jalannya kampanye.
(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar