Babinsa Bondongan Tanggap Darurat Rumah Roboh Akibat Longsor di Warung Bandrek
Www.kodim0606kotabogor.com Bogor, 17 April 2025 – Peristiwa tanah longsor terjadi di bantaran Sungai Cipakancilan, tepatnya di RT 01 RW 05, Warung Bandrek (Warban), Kelurahan Bondongan, Kecamatan Bogor Selatan. Akibat kejadian tersebut, satu unit rumah mengalami kerusakan parah di bagian ruang tamu dan menyebabkan dua orang mengalami luka-luka. Babinsa Kelurahan Bondongan, Serka Syahrir, segera mendatangi lokasi untuk melakukan pemantauan dan koordinasi penanganan.
Dua korban luka dalam kejadian ini adalah Ibu Titin Sutini (61) yang mengalami luka di kaki kanan, serta cucunya, Fitria (13), dengan luka sobek di paha kiri. Keduanya langsung dilarikan ke IGD RS Vania untuk mendapat perawatan medis. Rumah yang dihuni dua KK dengan total 8 jiwa ini berada sangat dekat dengan tebing sungai, sehingga rawan terdampak longsor, terutama saat intensitas hujan tinggi.
Kerusakan material berupa robohnya bagian ruang tamu rumah, dengan estimasi kerugian sementara mencapai sekitar Rp12 juta. Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini. Pemerintah setempat bersama unsur TNI, Polri, dan BPBD Kota Bogor bergerak cepat mengevakuasi warga terdampak ke tempat yang lebih aman, yakni rumah Ketua RW 05.
Penanganan di lokasi turut melibatkan Kanit Polsek Bogor Selatan, Lurah Bondongan, BPBD Kota Bogor, Trantib Pol PP, serta perangkat RT/RW setempat. Koordinasi lebih lanjut dilakukan dengan Pemerintah Kota Bogor untuk mengupayakan bantuan logistik dan perbaikan hunian bagi korban terdampak.
(Penerangan Kodim 0606/Kota Bogor)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar